Thursday, September 29, 2016

KONSEP NEW MEDIA

PENERAPAN INTERNET SEHAT


1.2 Penerapan Internet Sehat

Internet kata yang sudah sering, bahkan terlalu sering kita dengar. Tapi ada suatu perasalahan yang harus kita lihat tentang internet ini. Permasalahannya adalah apakah kita mengerti benar arti dari internet ini? apa hanya sekedar memakai saja tanpa tahu arti dari internet itu sendiri?? oke, interet adalah Rangkaian komputer yang terhubung di dalam beberapa rangkaian. Manakala Internet (huruf 'I' besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol)

Banyak hal yang telah di program untuk menjalankan internet sehat, antara lain seperti :
a. Menggunakan facebook bukan sebagai ajang mencari pacar atau jodoh, tetapi sebagai tempat untuk membahas pelajaran dengan membuat group facebook
b.Blogging merupakan salah satu contoh dalam penerapan internet sehat. Para Blogger dapat berpatisipasi dengan memberikan beberapa informasi yang bermanfaat bagi pembacannya.

Dan tentunya masih banyak sekali cara untuk membimbing anak anak dalam menjadi pengguna internet yang sehat. Tentunya nasihat orang tua, guru.

Contoh penerapan Internet yang tidak sehat :
a. Membuka konten yang bersifat pornografi
b. Mempelajari ilmu hacking untuk kriminal
c. Menggunakan jejaring sosial pada saat jam kerja, sehingga menyebabkan kelalaian dalam suatu pekerjaan

Daftar Pusaka :
https://kapuastekno.wordpress.com/2011/12/19/penerapan-internet-sehat/
http://nurmanto.blogspot.com/2010/10/apakah-internet-sehat-bikin-hebat.html

Konsep New Media

PENERAPAN NEW MEDIA PADA INTERNET

1.1 Penerapan New Media Pada Website/Internet

Seperti yang kita ketahui bahwa tujuan awal dari internet sebenarnya adalah untuk keperluan militer, akan tetapi lambat laun fungsi dan kegunaan computer terus berkembang dan dapat dinikmati oleh semua orang.

Sementara new media sendiri berarti perantara yang baru. Baru dalam artian segi waktu, efisiensi, manfaat, distribusin dan produknya. Istilah dari new media yang dimaksud yaitu mencakup kemunculan hal-hal baru dalam dunia digital, komputer atau jaringan teknologi informasi komunikasi yang terjadi pada abad ke-20.

Maka Penerapan new media dalam internet pada zaman sekarang ini sudah sangat pesat. sudah banyak media media yg bisa digunakan untuk membantu user dalam pencarian informasi , dunia hiburan, edukasi dan sebagainya. Jejaring sosial seperti facebook, twitter, plurk, myspace dll juga sudah menerapkan new media.

Contohnya saja myspace, dengan myspace kita bisa mengupload video, dan menshare-nya seperti pada sebuah web blog, akan tetapi blogging bukan merupakan bisnis utama dalam MySpace. Anggota jejaring ini bisa melihat tampilan video di MySpace via ponsel. Bahkan, penggunaan video mobile MySpace bisa mengalahkan video streaming YouTube. MySpace termasuk jejaring sosial yang penuh aplikasi. Sampai Maret 2008, 2,1 juta aplikasi diinstal ke komunitas MySpace. Salah satunya, truth box untuk komunikasi. Dalam sehari, tercatat sekitar 117 juta pengunjung menyambangi MySpace. Sampai awal tahun 2008 anggota MySpace paling banyak bermukim di AS. Namun, di Indonesia situs ini tidak begitu populer.

Jadi kesimpulannya new media adalah sebuah media yang memudahkan kita dalam berhubungan dengan dunia luar melalui internet Sebagai contoh kita tidak mempunyai waktu untuk menonton film yang sangat kita gemari di bioskop karena jadwal kuliah yang sangat padat. Dengan adanya penerapan new media, kita tidak usah sampai bolos kuliah atau mengabaikan tugas-tugas hanya untuk menonton film tersebut, kita cukup mendownload film tersebut (apabila sudah tersedia) di internet atau kita dapat menontonnya langsung lewat youtube.

Daftar Pusaka:
http://bagusmawardi.blogspot.com/2015/10/penerapan-new-media-ke-dalam-intenet.html
http://erlitamasgiyanti.blogspot.co.id/2015/10/penerapan-new-media-ke-dalam-internet.html